Custom Search

Real View

Kejutan hebat untuk penggemar iPhone pada 2016

Jika anda ingin mengganti smartphone, maka anda harus sabar menanti kejutan dari Apple. Akan ada seri iPhone terbaru pada 2016. Apakah ini sebuah rumor? Ayo kita lanjutkan membaca informasi tentang iPhone 7 berikut ini. 

Apel sepertinya menyiapkan kejutan untuk semua penggemarnya, dan siap saja yang selalu penasaran dengan versi baru iPhone. Kabarnya perusahaan besar pesaing utama Samsung ini sedang menyiapkan iPhone baru dengan ukuran 4 inci. Ternyata Apel juga dikabarkan sudah sangat serius dalam mengembangkan seri smartphone selanjutnya, yakni iPhone 7. Sementara itu seri baru iPhone yang dibuat dalam ukuran 4 inci dikabarkan merupakan seri C yang  terbaru.

Menurut Ming Chi Kuo, sang Analis dari GHI Securities , meskipun iPhone baru hanya berukuran 4 inci, namun gadget itu akan dibekali dengan spesifikasi tinggi. Ukuran  bukan masalah, yang penting mampu untuk melakukan berbagai aksi, kekuatan dan daya tahannya. iPhone dengan ukuran 4 inci ini akan dijalankan dengan prosesor di  seri A9, yang sama dengan yang anda temukan pada iPhone 6S. Produk baru ini juga didukung dengan fitur NFC untuk Apple Pay dan anda punya pilihan case warna-warni, sehingga anda bisa memilih sesuai dengan kepribadian anda.
 
iPhone 7 rumor, iPhone baru, kamera iPhone, iPhone C baru, smartphone Apple, rumor iPhone 7, harga iPhone, spesifikasi iPhone
Konsep iPhone 7? Image: bengkelharga.com
Sebagaimana dilaporkan oleh BGR,  Apple diketahui sedang membuat lima prototipe dalam versi yang berbeda untuk iPhone 7. G for Games juga melaporkan bahwa kelima purwarupa itu memiliki perbedaan karakteristik dan hardware yang berbeda-beda. Ini pasti akan membuat anda penasaran. Jika ini benar, maka kita jadi bertanya-tanya, apa yang akan disiapkan oleh Samsung, yang merupakan pesaing utama dari Apple dalam bisnis smarpthone. Apakah Sony, Oppo, Meizu atau Xiaomi juga akan siap-siap untuk berperang dengan iPhone?

Dengan membuat 5 purwarupa, sepertinya Apple masih bingung atau belum bisa  menentukan kombinasi terbaik, baik untuk spesifikasi dan fitur terbaik untuk seri smartphone yang terbaru, khususnya iPhone 7.

Konon Apel juga bereksperimen dengan berbagai teknologi terbaru, termasuk konektor USB Type C, yang juga bisa dicolok dengan earphone, kemampuan pengisian daya nirkabel, termasuk pula konfigurasi dua kamera, layar AMOLED, dan pemindai sidik jari langsung di layar perangkat. Apakah Apel sudah terpengaruh dengan inovasi dan kreativitas yang gencar dilakukan oleh para pesaing utama seperti Sony, HTC, Oppo, Samsung, Xiaomi, Asus, ZTE dan merek terkenal lainnya?

Semua fitur-fitur dan teknologi sebagaimana tersebut di atas dikabarkan belum pasti akan hadir di iPhone 7. Barangkali Apel akan menerapkan semua teknologi baru tersebut pada perangkat berikutnya. Sementara itu, iPhone 7 tampaknya  akan dirilis pada bulan September 2016 mendatang. Apakah anda siap untuk sabar menantikan sang iPhone terbaru? Lalu, berapa harga iPhone 7 ini? 
  
Para penggemar fotografi juga pasti menantikan apakah iPhone terbaru, khususnya pada iPhone 7 akan memiliki fitur yang lebih baik dibandingkan iPhone 6 Plus? Para penggemar selfie dan fotografi pasti berharap supaya iPhone 7 bisa diperkuat dengan sensor dan resolusi yang lebih tinggi, sehingga kamera pada iPhone bisa lebih hebat dibandingkan seri terbaru dari Samsung Galaxy atau Sony Xperia.

Sementara itu telah banyak diproduksi berbagai smartphone dari berbagai merek yang memiliki fitur dan teknologi hebat pada sektor kamera, bahkan ada smartphone dengan dual kamera yang memiliki sensor dan resolusi sama tinggi. 

Tentu saja, para penggila selfie akan sangat gembira jika Apel melakukan hal yang sama. Lagi pula, Apel memiliki insinyur dan perancang hebat yang pasti mampu membuat gadget terbaik, bukan hanya memproduksi smartphone mahal saja. Anda setuju? 

SHARE

About Global View

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment