Corning Gorilla Glass 4. Image: corning.com |
Apakah
layar LCD pada smartphone anda telah bebas dari ancaman seperti tergores,
terbentur atau terkena keringat anda? Kini anda bisa bernafas lega, setelah
sukses dengan Corning Gorilla Glass 3, belum lama ini Corning telah mengumumkan
Gorilla Glass 4, yang pasti lebih tangguh daripada pendahulunya.
Jika
anda berniat membeli smartphone baru, maka
para penggila Samsung akan menikmati ketangguhan Gorrila Glass 4 pada Samsung Galaxy Note 4. Apakah anda akan segera membeli Samsung Galaxy Alpha atau Samsung Galaxy Note 4?
Bisa dipastikan, bahwa smartphone ternama lainnya seperti
Sony, LG, Asus, Acer, Huawei, ZTE, One Plus, Vivo, HTC, Advan, Mito, Xiaomi,
Alcatel, Lenovo, bahkan Philips dan tentu saja BlackBerry. Dengan demikian anda akan semakin banyak memiliki pilihan smartphone atau phablet dalam waktu dekat ini.
Corning juga
mengklaim bahwa Gorilla Glass 4 dua kali lebih keras dan lebih kuat daripada produk
serupa yang kini tersedia di pasar. Gorilla Glass 4 telah diformulasikan untuk
menahan layar dari kerusakan yang diakibatkan karena terjatuh atau terbentur
pada penggunaan smartphone sehari-hari. Para ilmuwan Corning sudah memeriksa
ratusan perangkat yang rusak, dan menemukan bahwa kerusakan yang disebabkan
oleh kontak tajam, misalnya tidak sengaja terbentur atau terjatuh menyumbang
lebih dari 70 persen dari kerusakan pada layar smartphone atau phablet. Corning
Gorilla Glass 4 juga telah diuji kemampuan dan kinerjanya, bahkan ketika
terjadi kontak dengan kerusakan kontak tajam.
Sementara
itu, Gorilla Glass 4 telah berhasil meningkatkan dan mempertahankan kekuatan
setelah digunakan, peningkatan kinerja dan bertahan hampir 80 persen, dan
kualitas permukaan semua unggul dengan profil yang tipis sekitar 0,4 mm dan
ketebalan 2.0 mm. Disimpulkan pula, bahwa Gorilla Glass 4 dua kali lebih tahan
terhadap kerusakan dibanding pendahulunya, Gorilla Glass 3. Padahal para
konsumen sudah cukup puas dengan kemampuan Corning Gorilla Glass 3 yang dikenal
sangat tahan terhadap goresan dibandingkan pesaing lainnya, bahkan telah
diadopsi oleh semua merek utama.
Berbagai
merek smartphone atau tablet dengan Gorilla Glass 3 juga tersedia di semua
segmen harga. Para konsumen memang menghargai dan memprioritaskan lapisan
pelindung ini pada layar gadget mereka yang berharga, sehingga berbagai produk lapisan
pelindung seperti tempered glass screen protector sangat laku di toko-toko smartphone,
juga bisa anda pesan di berbagai di toko online. Sampai saat ini perusahaan
smartphone ternama seperti Microsoft Lumia, LG, Oppo, Vivo, Huawei, ZTE, Advan,
Asus Zenfone, Acer Liquid dan sebagainya telah membekali layar smarphone mereka
dengan Corning Gorilla Glass 3, sehingga smartphone atau phablet anda tetap
mendapat perlindungan.
Jika
smartphone anda saat ini telah dilindungi dengan Gorilla Glass 3, maka anda
sudah sangat bersyukur karena Gorilla Glass3 memang cukup baik untuk melindungi
layar Anda terhadap goresan dan akibat kontak yang mungkin sesekali berbenturan
dengan benda tajam. Sementara itu Gorilla Glass 4 akan lebih fokus terhadap Drops atau jatuhnya smartphone anda, sehingga
layar smartphone anda tidak akan retak atau tergores.
Pesaing
Corning Gorilla Glass adalah Sapphire yang banyak digunakan pada smartphone high-end, namun para insinyur di perusahaan
Gorilla Glass telah melakukan tes dengan cara menjatuhkan Gorilla Glass 4 dari
ketinggian 1 meter di medan kasar, dan berhasil menangani dampak sekitar 80
persen. Gorilla Glass 4 juga terbukti dua kali lebih kuat dan tahan pada benturan daripada Gorilla Glass
3.
Pihak
Corning mengakui, bahwa Gorilla Glass 4 memang belum 100 persen sempurna, namun
akan selalu dilakukan penelitian dan inovasi secara berkelanjutan, sehingga
anda tidak akan perlu khawatir dengan benturan atau goresan pada smartphone
mahal anda. Meskipun smartphone anda sudah terlindungi Gorilla Glass 3, anda
tidak perlu terburu-buru untuk mengganti smartphone anda dengan smartphone yang
telah dibekali Gorilla Glass 4. Anda hanya perlu lebih telaten dan tidak
ceroboh. Lagi pula, anda tidak perlu iseng untuk dengan sengaja menjatuhkan smartphone anda, supaya punya alasan untuk membeli smartphone baru yang telah diperkuat dengan Corning Gorilla Glass 4.
0 comments:
Post a Comment